Hipertensi atau darah tinggi sangat berbahaya bagi kesehatan manusia karena berkontribusi 75% terhadap dua penyakit paling mematikan di dunia yaitu stroke dan jantung.
Idealnya, tekanan darah normal pada manusia tidak boleh melebihi angka 120/80 mm/Hg. Angka pertama (120) disebut sistolik atau tekanan darah yang terjadi saat kontraksi otot jantung memompa darah keluar dari jantung, dan angka kedua (80) ialah diastolik yang berarti tekanan darah yang terjadi saat otot jantung sedang tidak berkontraksi.
Beberapa bagian tubuh ternyata sangat berpengaruh sekali terhadap tekanan darah manusia. Artinya jika terdapat masalah pada bagian tubuh tersebut maka dapat berisiko menyebabkan tekanan darah tinggi sehingga pada akhirnya mengarah pada penyakit kardiosvakular dan stroke.
Berikut adalah empat bagian tubuh manusia yang sangat berpengaruh terhadap tekanan darah seperti yang dilansir majalah BestHealth :
1. Jantung
Tekanan darah saat Anda berolahraga sifatnya normal dan sehat. Tetapi jika Anda dalam keadaan stres terus menerus, akan membuat jantung bekerja lebih keras dari biasanya sehingga dapat menyebabkan tekanan darah meningkat. Akibatnya tekanan darah akan naik dan mengalir lebih cepat ke seluruh tubuh dan dapat merusak arteri.
2. Arteri
Arteri adalah pembuluh darah yang membawa aliran darah ke jantung dan bersifat elastis karena dilapisi otot polos yang dapat melebar ketika dilewati oleh aliran darah. Walaupun memiliki sifat elastis, arteri dapat rusak jika aliran darah mengalir terlalu cepat. Jika arteri Anda tersumbat oleh plak yang menumpuk akibat dari kebiasaan merokok atau konsumsi makanan berlemak maka dapat membuat arteri semakin sempit sehingga menyebabkan tekanan darah meningkat.
3. Ginjal
Ginjal berfungi sebagai penyaring kotoran dari darah dan membuangnya bersama dengan air dalam bentuk urin. Semakin banyak kadar air dalam darah, berarti semakin banyak pula cairan yang akan melewati pembuluh darah sehingga berpengaruh terhadap turun dan naiknya tekanan darah pada tubuh.
4. Hormon
Kadar hormon stres yang meningkat dalam tubuh dapat membuat jantung berdetak lebih cepat sehingga memompa darah lebih banyak melalui arteri. Hormon jenis lain juga berpengaruh terhadap tekanan darah.
Anda harus rutin mengontrol dan menjaga kesehatan keempat ogan tubuh tersebut karena ternyata berpengaruh sekali terhadap tekanan darah tinggi atau hipertensi. Jadi terapkanlah gaya hidup yang sehat dengan berolahraga dan berdiet yang sehat.
Sumber : Yahoo.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar